Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Acer Predator 8, Tablet Gaming Mulai Dijual di Indonesia

Harga Spesifikasi Acer Predator 8 – Tablet gaming Acer Predator 8 ternyata sudah mulai dijual di pasar Indonesia. Berdasarkan pantauan Tuxlin News, ada satu toko online di tanah air yang sudah menawarkan tablet gaming Predator 8 besutan Acer ini. Pabrikan asal Taiwan ini memang merancang khusus seri Predator ini untuk mengakomodasi gamer dalam memainkan game-game terkini.


Tak heran, harga yang ditawarkan oleh tablet seri Predator ini cukup lumayan. Acer Predator 8 ini hadir dengan desain yang futuristik dengan empat sudut yang agak menonjol. Sementara bagian belakang terdapat logo Predator yang terkesan gahar. Acer membekali tablet gaming Predator 8 dengan empat buah speaket stereo yang disebut dengan Predator Quadio untuk menghadirkan pengalaman bermaingame dengan suara yang akurat.

Spesifikasi yang ditawarkan oleh tablet Predator 8 ini cukup standar di kelas atas menurut Tuxlin dengan mengandalkan layar sentuh berukuran 8 inci yang disematkan teknologi panel IPS (In-Plane Switching) dengan resolusi full HD 1920 x 1080 piksel dan menawarkan kerapatan mencapai 283 piksel per inci. Tak disebutkan adanya lapisan antigores seperti AGC Dragontrail atau Gorilla Glass di layar tablet gaming andalan Acer ini.

Tablet gaming kelas atas ini telah menjalankan OS Android 5.1 Lollipop. Namun, hingga kini belum ada informasi dari Acer apakah tablet gaming Predator 8 akan mendapat update ke Android 6.0 Marshmallow atau tidak. Melihat harga tinggi yang ditawarkan, Acer seharusnya memberikan dukungan update jangka panjang untuk tablet gaming Predator 8.

Performa yang dihasilkan oleh tablet gaming Acer Predator 8 ini bisa dikatakan cukup bersaing di kelas atas menurut Tuxlin News dengan mengandalkan prosesor Intel Atom x7-Z8700 quad-core generasi Bay Trail yang berlari dengan kecepatan 1,33GHz dan TurboBoost mencapai 1,83GHz. Tak hanya itu, Predator 8 ini juga didukung oleh memori RAM berkapasitas 2GB. Ini agak disayangkan karena perangkat Android kelas atas sudah banyak yang mengadopsi RAM berkapasitas 4GB.

Kinerja grafis menjadi salah satu poin penting bagi tablet Acer Predator 8 sebagai sebuah tablet gaming menurut Tuxlin News. Pabrikan asal Taiwan ini mengandalkan grafis Intel HD Graphics generasi kedelapan atau yang juga digunakan pada prosesor-prosesor Intel generasi Broadwell. Intel HD Graphics yang diusung tablet Predator 8 ini memiliki 16 execution unit (EU) dengan kecepatan hingga 600Mhz. Performa grafisnya dua kali lebih cepat ketimbang grafis bawaan prosesor Intel Bay Trail.

Sisi kamera, tablet ini bisa dikatakan standar dengan dukungan kamera belakang 5 megapiksel fixed focus tanpa kehadiran LED flash. Tablet gaming andalan Acer ini juga didukung kamera depan berkekuatan 2 megapiksel yang dapat digunakan untuk video chat atau sekadar foto selfie,

Baterai yang diusung tablet gaming Android Predator 8 ini berkapasitas 4420mAh yang diklaim mampu bertahan hingga 8 jam penggunaan normal. Tuxlin menilai kapasitas baterai tablet gaming ini kurang besar, mengapa? Kebutuhan gaming sangat menguras daya baterai, sehingga sebaiknya Acer membekali Predator 8 ini dengan baterai berkapasitas setidaknya dua kali lipat dari saat ini.
Harga Spesifikasi Acer Predator 8

Harga Acer Predator 8

Harga tablet gaming Android Acer Predator 8 terbaru di Indonesia berdasarkan informasi yang Tuxlin News himpun adalah Rp 5.999.000 atau tepatnya Rp 6 juta. Jelas, harga yang ditawarkan oleh tablet gaming besutan Acer ini terbilang sangat tinggi. Melihat spesifikasi yang diusungnya, Tuxlin News menilai tablet ini terlalu mahal harganya.

Terlepas dari masalah harga, tablet gaming Predator 8 andalan Acer ini mengunggulkan layar resolusi full HD berkualitas tinggi, desain yang futuristik, dan dukungan empat buah speaker stereo yang disebut dengan Predator Quadio. Sayangnya dengan harga setinggi ini, Acer tidak membekali Predator 8 dengan konektivitas data seluler dan GPS.

Selain itu, kapasitas RAM yang diusung juga terbilang sangat standar, yakni hanya 2GB. Tuxlin News berpendapat bahwa gamer mungkin lebih baik mengalihkan bidikannya pada tablet lain yang lebih kompetitif.

Spesifikasi Acer Predator 8

  • Sistem Operasi Android 5.0 Lollipop
  • Chipset prosesor Intel Atom x7-Z8700 quad-core 1,6GHz TurboBoost 2,4GHz
  • Grafis Intel HD Graphics 
  • Kamera belakang 5 megapiksel, kamera depan 2 megapiksel
  • Layar 8 inci, dengan resolusi full HD 1920 x 1200 pixels, kerapatan 283 ppi (pixel per inch), 16 juta warna, panel IPS
  • Memori RAM 2GB, ROM 32GB/64GB dilengkapi slot microSD untuk ekspansi memori eksternal maksimal 128GB
  • WiFi, Bluetooth, USB, 3.5mm audio jack, FM Radio, GPS, single SIM, empat stereo speaker  (Predator Quadio)
  • Dimensi 217.9 x 127 x 8.6 mm berat 353,8 gram
  • No Cellular
  • Baterai 4420mAh
  • Warna Black dan Silver
Anda mungkin suka:Acer Predator 15, Laptop Gaming Berspesifikasi Monster Masuk Indonesia