Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Harga Asus Zenfone Live ZB501KL Dipangkas, Makin Murah!

Spesifikasi Harga Asus Zenfone Live ZB501KL Dipangkas, Makin Murah! – Setelah sebelumnya memangkas harga smartphone premium Zenfone Zoom S ZE553KL, kini Asus Indonesia cukup agresif dengan memangkas harga Zenfone Live ZB501KL yang selama ini menjadi motor penggeraknya di kelas entry-level. Smartphone yang muncul dengan fitur BeautyLive yang inovatif tersebut kini harganya makin murah dan terjangkau.

Penurunan harga Asus Zenfone Live ZB501KL ini memang diperlukan mengingat tak lama lagi pabrikan asal Taiwan ini segera meluncurkan seri Zenfone 4 Selfie series di kelas menengah. Selain itu, persaingan di kelas entry-level kian memanas dengan kemunculan jajaran smartphone yang cukup tangguh, yakni Sharp R1, Genpro Z, Nokia 3 Android, dan juga Xiaomi Redmi 4A. Penurunan harga Zenfone Live ZB501KL jelas langkah cerdas untuk tetap dapat bersaing di kelasnya.

Asus membekali Zenfone Live ZB501KL dengan layar sentuh 5 inci dengan resolusi HD 1280 x 720 piksel yang menawarkan kerapatan 294 ppi (pixel per inch). Layar ponsel ini menggunakan panel IPS (In-Plane Switching) kapasitif LCD yang cukup mantap, serta menggunakan OS Android 6.0.1 Marshmallow.
Baca juga:Genpro Z, Smartphone Dual Kamera RAM 4GB Termurah
Smartphone Asus Zenfone Live ZB501KL mengandalkan kamera belakang berkekuatan 13 megapiksel berteknologi PixelMaster dengan sensor BSI yang didukung fitur autofokus dengan lima elemen lensa aperture f/2.0, serta diperkuat LED flash untuk memotret di tempat kurang cahaya. Ponsel ini juga dipersenjatai dengan kamera depan 5 megapiksel dengan sensor 1.4 um piksel ditandemkan lensa aperture f/2.0 fixed focus dan dilengkapi soft LED flash untuk mengakomodasi foto selfie dan video call.

Sisi performa, Asus Zenfone Live ZB501KL mengandalkan sokongan chipset Qualcomm Snapdragon 400 MSM8928 yang didukung prosesor quad-core ARM Cortex-A53 64-bit yang berlari dengan kecepatan 1,4GHz yang dipadukan dengan memori RAM sebesar 2GB. Sisi grafis, mengandalkan GPU (Graphics Processing Unit) dari Adreno 305.

Asus Zenfone Live memiliki keunggulan dengan hadirnya fitur BeautyLive. Fitur ini menghadirkan fasilitas 10 level beautify atau percantik secara real-time saat pengguna melakukan live video broadcast melalui sosial media seperti Facebook Live, Instagram Live, YouTube LIve, dan sebagainya.
Baca juga:Harga Nokia 3 Android Terbaru, Sudah Tersedia di Indonesia
Asus mengklaim Zenfone Live adalah smartphone pertama yang memiliki fitur terebut, tak heran tagline yang diusung adalah ‘Video Selfie Expert’. Sisi audio juga menjadi kelebihan Zenfone Live ZB501KL dengan dukungan 5 magnet ICEPower speaker ditandemkan DTS Headphone X untuk memanjakan telinga pengguna.
Asus Zenfone Live ZB501KL


Harga Asus Zenfone Live ZB501KL Rp 1.499.000

Anda dapat cek promo dan harga Asus Zenfone Live di Sini (Klik)

Spesifikasi Asus Zenfone Live ZB501KL

  • Sistem Operasi Android 6.0.1 Marshmallow dengan antarmuka ZenUI 3.0
  • Chipset Qualcomm Snapdragon 400 MSM8928 dengan prosesor quad-core ARM Cortex-A7 dengan kecepatan 1,4GHz
  • Grafis Adreno 305
  • Kamera 13 megapiksel autofokus, sensor BSI, lensa aperture f/2.0, LED flash, PixelMaster. Kamera depan 5 megapiksel 1,4 um piksel dengan lensa f/2.2 wide-angle 82 derajat FoV, soft LED flash
  • Layar 5 inci 2.5D dengan resolusi HD 1280 x 720 piksel, kerapatan 294 ppi (pixel per inch), 16 juta warna, IPS kapasitif LCD
  • Memori RAM 2GB, ROM 16GB, dilengkapi slot microSD maksimal 128GB hybrid slot
  • WiFi, Bluetooth, port microUSB, 3.5mm audio jack, FM Radio, GPS, dual SIM, Dual MEMS microphones
  • 5 magnet ICEPower speaker, DTS Headphone: X for 7.1-channel surround
  • GSM / 3G HSPA / 4G LTE
  • Dimensi 141.18 x 71,74 x 7,95 mm berat 120 gram
  • Baterai 2650mAh
  • Warna: Navy Black, Shimmer Gold, dan Rose Pink
Review lengkap Asus Zenfone Live ZB501KL:

Post a Comment for "Harga Asus Zenfone Live ZB501KL Dipangkas, Makin Murah!"