Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Xiaomi Redmi Note 4 Diluncurkan: Harga, Spesifikasi & Sampel Foto

Harga Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 4 – Xiaomi secara resmi telah meluncurkan smartphone 4G LTE (Long Term Evolution) terbarunya melalui seri Redmi Note 4. Berdasarkan informasi yang Tuxlin News terima, ponsel ini didesain untuk membidik pasar kelas menengah yang menawarkan performa tinggi. Hal ini terlihat dari dukungan prosesor 10 core dari MediaTek Helio X20 yang diusungnya.

Xiaomi Redmi Note 4 ini mengalami perubahan desain yang cukup signifikan jika dibandingkan dengan Redmi Note 3. Tampaknya, Redmi Note 4 berkiblat pada desain Redmi Note Pro dengan mengusung casing metal yang ditandemkan dengan layar lengung 2.5D arc glass yang menawan. Xiaomi Redmi Note 4 tersedia dalam tiga varian warna, yakni Silver, Grey, dan Gold. Sama seperti pendahulunya.


Baca juga:Xiaomi Redmi 3 Prime Garansi Resmi Segera Hadir di Indonesia
Berdasarkan informasi yang Tuxlin News himpun, Xiaomi membekali Redmi Note 4 dengan layar sentuh berukuran 5,5 inci berteknologi panel IPS (In-Plane Switching) dengan resolusi Full High Definition (FHD) 1920 x 1080 piksel menawarkan kerapatan mencapai 401 piksel per inci, serta mampu menghasilkan cakupan warna hingga 72% NTSC. Sayangnya, tak disebutkan adanya proteksi antigores pada ponsel ini. Redmi Note 4 ini menjalankan OS Android 6.0 Marshmallow dengan antarmuka MIUI 8 terbaru.

Performa yang ditawarkan oleh Xiaomi Redmi Note 4 bisa dikatakan cukup tinggi di kelas menengah menurut Tuxlin News berkat dukungan chipset MediaTek Helio X20 yang mengusung prosesor deca-core 64-bit yang terdiri dari dual-core ARM Cortex A72 dengan kecepatan 2,1Ghz, quad-core ARM Cortex-A53 dengan kecepatan 2GHz, dan quad-core ARM Cortex-A53 dengan kecepatan 1,4GHz, serta didukung RAM 2GB atau 3GB. Sisi grafis, Xiaomi Redmi Note 4 mengandalkan dukungan GPU (Graphics Processing Unit) Mali-T880 MP4.

Sisi kamera, Xiaomi Redmi Note 4 tak jauh berbeda dengan Redmi Note 3 yang tak lain adalah pendahulunya menurut Tuxlin News dengan mengandalkan dukungan kamera utama dengan resolusi 13 megapiksel dengan sensor BSI didukung phase-detection autofokus dengan aperture f/2.0 dan diperkuat dual-tone LED flash. Xiaomi Redmi Note 4 juga diperkuat kamera depan dengan resolusi 5 megapiksel dengan sensor BSI, fixed focus, dengan aperture f/2.0 untuk foto selfie dan video call.
Baca juga:Xiaomi Redmi Pro dengan Dual Kamera & Prosesor 10 Core Diperkenalkan
Xiaomi menghadirkan Redmi Note 4 dengan memori internal atau ROM berkapasitas 16GB atau 64GB yang dilengkapi dengan slot microSD untuk ekspansi memori eksternal hingga maksimal 128GB hybrid slot. Hybrid slot ini berarti pengguna harus memilih dual SIM aktif atau single SIM dengan microSD. Berdasarkan informasi yang Tuxlin News terima, ponsel ini diperkuat dengan baterai berkapasitas 4100mAh untuk mencukupi kebutuhan dayanya.
Harga Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 4

Sampel Foto Kamera Xiaomi Redmi Note 4 (Official)

Sampel Foto Kamera Xiaomi Redmi Note 4 (Official)Sample Foto Kamera Xiaomi Redmi Note 4 2Sample Foto Kamera Xiaomi Redmi Note 4 3
(credit: en.miui.com)

Harga Xiaomi Redmi Note 4

Harga Xiaomi Redmi Note 4 terbaru berdasarkan informasi resmi yang Tuxlin News himpun adalah $135 atau sekitar Rp 1,8 juta untuk varian 2GB/16GB. Sedangkan harga Xiaomi Redmi Note 4 varian 3GB/64GB adalah $180 atau sekitar Rp 2,4 juta. Harga ini berlaku untuk wilayah negara asalnya, yakni Tiongkok.

Harga di pasar global kemungkinan lebih mahal dari harga ini. Dukungan desain baru yang lebih elegan, kinerja yang tinggi berkat prosesor 10 core dari MediaTek Helio X20, kamera yang bersaing di kelasnya, dan harga yang sangat menggoda menjadi daya tarik utama Xiaomi Redmi Note 4 menurut Tuxlin News.

Tak lupa, baterai berkapasitas besar dan sensor sidik jari juga menjadi kelebihan tersendiri bagi Redmi Note 4. Sayangnya, Tuxlin belum mendapat informasi mengenai kapan Xiaomi akan melepas Redmi Note 4 ke pasar global.
Anda dapat membeli atau sekadar cek harga produk Xiaomi di Sini (Klik)

Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 4

  • Sistem Operasi Android 6.0 Marshmallow dengan antarmuka MIUI 8
  • Chipset MediaRek Helio X20 dengan prosesor deca-core 64-bit yang terdiri dari dual-core ARM Cortex-A72 2,1Ghz, quad-core ARM Cortex-A53 2GHz, dan quad-core ARM Cortex-A53 1,4GHz
  • Grafis Mali-T880 MP4
  • Kamera 13 megapiksel phase-detection autofokus, sensor BSI, 5 elemen lensa aperture f/2.0, dilengkapi dual-tone LED flash. Kamera depan 5 megapiksel, aperture f/2.0, fixed focus 
  • Layar sentuh 5,5 inci 2.5D arc, dengan resolusi Full HD 1920 x 1080 pixels, kerapatan 401 ppi (pixel per inch), 16 juta warna, panel IPS Display
  • Memori RAM 2GB/3GB, memori internal 16GB/64GB dilengkapi microSD maksimal 128GB hybrid slot 
  • WiFi, Bluetooth, 3.5mm audio jack, FM Radio, GLONASS, GPS, fingerprint sensor
  • Dimensi 151 x 76 x 8.4 mm dan berat 175 gram
  • GSM 2G / 3G HSPA / 4G LTE
  • Baterai 4100mAh lithium ion non-removable
  • Warna Gray, Gold, Silver
Anda mungkin suka:Xiaomi Redmi 3S dengan Fingerprint Sensor Mendarat di Tuxlin Blog!