Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Himax H Classic, Android Marshmallow Pesaing Moto E3 Power

Harga Spesifikasi Himax H Classic – Tak hanya meluncurkan seri H One, merk lokal Himax juga melepas seri H Classic yang telah mengusung dukungan 4G LTE (Long Term Evolution). Berdasarkan pantauan Tuxlin News, ponsel 4G Himax H Classic sudah tersedia di beberapa toko online dan retail offline tanah air.

Ponsel ini mengusung desain yang cukup elegan dengan frame metal yang kokoh dan sudut yang agak membulat. Sekilas ponsel ini terlihat mengusung bezel yang tipis, meski sebenarnya tak setipis yang terlihat. Himax H Classic dibalut dengan casing warna putih. Ponsel ini bisa menjadi pesaing terdekat Moto E3 Power.


Himax membekali ponsel H Classic ini dengan layar sentuh berteknologi IPS (In-Plane Switching) berukuran 5 inci yang disematkan resolusi HD 1280 x 720 piksel dan menawarkan kerapatan 294 ppi. Ponsel 4G LTE ini menggunakan sistem operasi Android6.0 Marshmallow yang dibalut dengan antarmuka Lewa OS UI Lite. Berbeda dengan seri Himax X Plus, seri H Classic ini tak disebutkan adanya proteksi kaca antigores.

Performa yang ditawarkan oleh smartphone 4G Himax H Classic ini bisa dikatakan cukup bersaing di kelasnya menurut Tuxlin News dengan mengandalkan dukungan prosesor quad-core ARM Cortex-A53 64-bit yang berlari dengan kecepatan 1,25GHz yang ditandemkan dengan memori RAM sebesar 2GB dengan dukungan chipset MediaTek MT6735. Sisi grafis, ponsel ini mengandalkan GPU (Graphics Processing Unit) dari Mali-T720 MP.

Smartphone Himax H Classic didukung kamera belakang berkekuatan 8 megapiksel dengan dukungan sensor BSI CMOS ditandemkan lima elemen lensa aperture f/2.0 lengkap dengan fitur autofokus dan LED flash. Himax mempersenjatai ponsel 4G LTE kelas menengah ini dengan kamera depan resolusi 5 megapiksel dengan sensor OmniVision fixed focus yang cukup mumpuni untuk foto selfie dan video call.
Baca juga:Himax H One Siap Hadang Asus Zenfone 3 Max di Indonesia
Ponsel Himax H Classic ini dibekali dengan memori internal berkapasitas 16GB yang dilengkapi dengan slot microSD untuk ekspansi memori eksternal hingga maksimal 128GB untuk menampung data pengguna. Sayangnya, ponsel ini hanya disokong baterai berkapasitas 2000mAh untuk mencukupi kebutuhan dayanya.
Himax H Classic

Harga Himax H Classic

Harga ponsel 4G LTE Himax H Classic terbaru di Indonesia berdasarkan informasi yang Tuxlin News himpun adalah Rp 1.799.000 atau tepatnya Rp 1,8 juta. Berdasarkan harga dan spesifikasi yang diusungnya, ponsel Himax H Classic ini akan bersaing ketat dengan Moto E3 Power yang belum lama ini telah diluncurkan.

Dukungan desain yang elegan dengan frame metal, OS Android Marshmallow, kinerja yang bersaing, dan kamera yang kompetitif menjadi daya tarik utamanya. Sayangnya, baterai yang hanya 2000mAh Tuxlin nilai agak kurang. Secara umum, Himax H Classic cukup kompetitif dan laik menjadi penantang Moto E3 Power atau Lenovo A6600.
Anda dapat membeli atau sekadar cek harga Himax H Classic di Sini (Klik)

Spesifikasi Himax H Classic

  • Sistem Operasi Android 6.0 Marshmallow dengan Lewa OS UI Lite 
  • Chipset MediaTek MT6735 dengan prosesor quad-core ARM Cortex-A53 64-bit 1,25GHz
  • Grafis Mali-T720
  • Kamera 8 megapiksel dengan sensor BSI, aperture f/2.0, autofokus, LED flash. Kamera depan 5 megapiksel aperture f/2.4, fixed focus dengan sensor BSI CMOS
  • Layar 5 inci dengan resolusi HD 1280 x 720 pixels, kerapatan 294 ppi (pixel per inch), 16 juta warna, IPS kapasitif LCD
  • Memori RAM 2GB, ROM 16GB, dilengkapi slot microSD maksimal 128GB
  • WiFi, Bluetooth, USB, 3.5mm audio jack, FM Radio, GPS
  • GSM / 3G HSPA / 4G LTE
  • Dimensi 143 × 71 × 8.15 mm dengan berat 138 gram
  • Baterai 2000mAh
  • Warna White
Anda mungkin suka:Review Asus Zenbook Flip UX360UA: Slim, Convertible & Powerful

Post a Comment for "Himax H Classic, Android Marshmallow Pesaing Moto E3 Power"