Viu Original Star Stealer Raih Empat Gelar National Winner di ajang Asian Academy Creative Awards 2021
Viu Original Star Stealer Raih Empat Gelar National Winner di ajang Asian Academy Creative Awards 2021 - Indonesia bangga. Dunia perfilman mencatatkan sejarah gemilang di pentas dunia, setelah Viu Original Star Stealer meraih empat penghargaan National Winner dalam ajang Asian Academy Creative Awards (AACA) 2021 yang baru diumumkan di Singapura.
AACA merupakan merupakan ajang apresiasi para insan industri kreatif bidang pertelevisian dan film di kawasan Asia Pasific. Kompetisi ini diikuti oleh pelaku industri film dan televisi dari Selandia Baru, Cina, India, Jepang, Korea, Malaysia, Filipina, Singapura, Thailand, Taiwan, Vietnam, Indonesia, Hong Kong dan Australia.
Viu Original Star Stealer berkisah tentang kehidupan seorang gadis yang merupakan anak dari pemilik mal yang bangkrut. Ia terpaksa bekerja sebagai waitress di sebuah café bubble tea dan mengumpulkan pekerja-pekerja di mal dengan beragam bakat, untuk membentuk sebuah kelompok rahasia.
Baca juga:Adata SU650 240GB SSD Review: Murah Meriah, Performa Ngebut!
Misi mereka ialah menghasilkan uang dengan melakukan beberapa pencurian barang-barang pribadi dari selebritas papan atas yang tampil di mal. Barang curian tersebut dijual di platform sosial media dengan harga tinggi.
Konsep asli dari Star Stealer diciptakan oleh dua anak muda berbakat, Aaron Timothy Soeharto dan Audry Dayes Wangko yang telah mengalahkan lebih dari 250 cerita lain dalam Viu Pitching Forum. Program Viu Pitching Forum adalah sebuah inisiatif tahunan dari Viu untuk mengembangkan industri, dengan misi mempromosikan bakat baru Indonesia serta menyediakan platform global Viu untuk menunjukan karya inspiratif mereka.
Star Stealer dibintangi oleh bintang-bintang muda Indonesia, yaitu Syafira Haddad, Roy Sungkono, Clairine Clay, Shenina Cinnamon, Claudy Putri dan atlet parkour Rekki Illahi. Serial ini disutradarai oleh Andibachtiar Yusuf.
Pemenang dari Indonesia untuk National Winner dari AACA 2021 adalah:
- Viu Original Star Stealer. Kategori Best Comedy Programme
- Viu Original Star Stealer. Kategori Best Original Programme by A Streamer/OTT
- Claudy Putri. Kategori Best Comedy Performance.
- Andibachtiar Yusuf. Kategori Best Direction (Fiction)
Empat kemenangan ini akan bertarung mewakili Indonesia dalam Grand Final di tingkat internasional, bersaing dengan karya-karya terbaik dari Asia Pasifik pada Desember 2021. Tahun lalu, Viu Original Pretty Little Liars sukses sukses meraih penghargaan Best Adaptation of an Existing Format di Grand Final Asian Acamedy Creative Awards (AACA) 2020.
Baca juga:Review Kamera Xiaomi Redmi Note 10 Pro 108MP dengan Sensor Samsung ISOCELL HM2
Kesuksesan Viu meraih empat gelar National Winners dalam ajang AACA 2021 menjadi catatan penting dalam perjalanan Viu memajukan industri konten Indonesia.
Tentang Viu International Limited
Viu adalah layanan video over-the-top (OTT) pan regional terkemuka yang dioperasikan oleh Viu International Limited. Viu tersedia di 16 pasar yang tersebar di Asia, Timur Tengah, dan Afrika Selatan, dengan jumlah pengguna aktif bulanan atau Monthly Active Users (MAU) mencapai 49,4 juta pengguna per akhir Juni 2021.
Layanan Viu tersedia untuk konsumen melalui dual model dengan layanan langganan gratis yang didukung iklan dan layanan langganan premium. Viu menawarkan serial TV premium, film, dan program gaya hidup terbaru dengan bahasa dan subtitle lokal serta regional dalam beragam genre dari penyedia konten terbaik, serta konten original premium di bawah naungan merek “Viu Original”.
Viu juga menawarkan fitur streaming dan download untuk para pengguna, serta fitur antarmuka pengguna yang disesuaikan dengan bahasa lokal di berbagai perangkat yang terhubung. Viu dapat memberikan pengalaman menonton terbaik terlepas dari kondisi perangkat atau jaringan.
Anda mungkin suka:Infinix Hot 10s Review: Cocok untuk Penggemar Mobile Legends!
Post a Comment for "Viu Original Star Stealer Raih Empat Gelar National Winner di ajang Asian Academy Creative Awards 2021"