Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Realme 8i dan Realme C25Y Resmi Meluncur di Indonesia, Ini Harga dan Spesifikasinya

Realme 8i dan Realme C25Y Resmi Meluncur di Indonesia, Ini Harga dan Spesifikasinya - Brand Tech Trendsetter, realme Indonesia, hari ini menandai akhir tahun dengan meluncurkan realme 8i, smartphone 120Hz paling terjangkau di harga Rp 2,399,000, serta realme C25Y sebagai smartphone entry-level dengan performa penuh seharian di harga Rp 1,999,000, dalam acara peluncuran bertajuk “Ultra-Smooth. Ultra-Powerful.”. Selain smooth dan powerful, kedua produk yang diluncurkan hari ini menerima pembaruan besar yang akan menjadi pilihan terbaik dalam kisaran harganya masing-masing.

“Bagi realme, tahun 2021 merupakan tahun dengan lompatan performa dan desain yang serba trendsetting. Kami sangat bersemangat untuk menghadirkan realme 8i sebagai smartphone 120Hz yang belum pernah ada di kisaran harga di bawah Rp 3 juta sebelumnya, serta memperkenalkan chipset 4G paling mutakhir dan powerful dari MediaTek yaitu Helio G96." 

Realme 8i dan Realme C25Y Resmi Meluncur di Indonesia, Ini Harga dan Spesifikasinya


"realme 8i didefinisikan sebagai smartphone ultra-smooth dan ultra-powerful menetapkan standar bagi smartphone mid-range. Selain itu, kami melakukan pembaruan pada kamera realme C25Y dengan menghadirkan kamera tertinggi dan pertama di seri entry-level realme, 50MP AI Camera dan chipset powerful dari Unisoc, dilengkapi baterai 5000mAh untuk menghadirkan performa seharian,” ungkap Palson Yi – Marketing Director realme Indonesia.

realme 8i sebagai Smartphone 120Hz Paling Terjangkau

Realme 8i dan Realme C25Y Resmi Meluncur di Indonesia, Ini Harga dan Spesifikasinya

Baca juga:Vivo V20 2021 Review: Cantik, Ringkas dan Cocok untuk Selfie

realme 8i memiliki refresh rate 120Hz yang imersif, dengan harga mulai dari Rp 2,399,000. Refresh rate yang tinggi pada realme 8i juga mampu mengatur kecerahan terendah hingga 1 nit pada layar FHD 6,6 inci. Memastikan bahwa anak muda mendapatkan tampilan layar terbaik dan pengalaman smartphone yang interaktif, realme 8i juga menyediakan sensor sidik jari samping serta fitur pengenalan wajah.

realme 8i dibekali prosesor gaming MediaTek Helio G96. Menggunakan proses produksi 12nm, Helio G96 memiliki konfigurasi dua core A75 dan enam core A55 yang memiliki frekuensi utama hingga 2,05GHz dan  Arm Mali-G57 yang memberikan kinerja grafis yang hebat. 

Dengan konfigurasi tersebut, realme 8i mampu memberikan pengalaman yang mulus bagi pecinta game mobile dengan harga terjangkau. Selain performanya, realme 8i hadir dalam dua konfigurasi memori, yakni 4GB+64GB dan 6GB+128GB. Varian memori 6GB + 128GB mendukung memori virtual hingga 5GB.

Fotografi Smartphone Terbaik dengan 50MP AI Triple Camera – realme 8i memiliki 50MP AI Triple Camera dengan kombinasi lensa utama 50MP (f/1.8) bersama dengan lensa B&W dan lensa Makro untuk fotografi smartphone terbaik, baik siang maupun malam. 

Sementara itu, kamera selfie 16MP yang dilengkapi dengan fitur kecantikan AI, mode HDR, mode potret, dan fitur Panoselfie, dapat membantu Anda mengambil selfie yang lebih luas. Secara keseluruhan akan memberikan Anda pengalaman kamera terbaik di kelasnya.

Sektor stamina, realme 8i memiliki baterai besar 5000mAh sehingga Anda dapat menikmati penggunaan non-stop, kapan pun Anda mau. Menurut pengujian realme Lab, realme 8i dapat bertahan selama 28 hari dalam mode siaga. 

Terus menerus 47 jam untuk menelepon, 40 jam untuk bermain musik, 11 jam di YouTube atau 8 jam untuk MLBB. Selain menghemat daya, realme 8i juga dibekali fast charging 18W, dan hanya membutuhkan waktu sekitar 36 menit untuk mengisi daya baterai smartphone hingga 50%.

Baca juga:Realme C25 Review: Bodi Kuat, Baterai Tahan lama

realme 8i hadir dalam dua warna trendsetting: Space Purple dan Space Black. Desainnya sangat futuristik, terinspirasi oleh gaya hidup sehari-hari generasi muda dengan konsep desain mengalir. Untuk Space Black, bukan hanya warna biasa karena disetel dengan baik puluhan kali dan ditambahkan 5% warna coklat ke hitam. 

Adapun Space Purple merupakan warna sangat populer tahun ini untuk anak muda trendi. Dengan konsep desain mengalir yang sama, warnanya terlihat seperti galaksi ungu yang mempesona. Sebuah statement sempurna untuk penampilan trendi harian Anda.

Kualitas Nyata Terbalut Bodi Mulus dan Ramping - Aspek ultra-smooth juga tercermin dari bodi realme 8i. Dengan ketipisan hanya 8,5mm dan berat 194gr, realme 8i terasa kokoh di tangan anak muda. 

Karena terkenal memiliki standar kualitas industri tinggi, realme 8i diproduksi di fasilitas manufaktur realme sendiri untuk memastikan bahwa setiap sisi smartphone dibuat secara menyeluruh untuk mencapai kualitas rancang bangun yang baik, dari penampilan luar hingga koneksi antara bingkai di dalamnya, realme selalu berusaha untuk memberikan smartphone yang nyaman namun mulus ketika digenggam.

Spesifikasi Realme 8i

  • Sistem Operasi Android 11 dengan antarmuka Realme UI 2.0
  • Chipset MediaTek Helio G96 dengan prosesor octa-core yang terdiri dari dual-core ARM Cortex-A76 2,05GHz dan hexa-core ARM Cortex-A55 2GHz
  • Grafis Mali-G57 MC2
  • Tiga kamera belakang, kamera utama 50 megapiksel, sensor sensor Samsung ISOCELL JN1 1/2.76 inci 0.64um piksel, lensa 26mm aperture f/1.8, phase-detection autofokus, LED flash + 2 megapiksel dengan sensor 1/5 inci 1.75um piksel, lensa 27mm aperture f/2.4 (dedicated macro) + 2 megapiksel dengan sensor 1/5 inci 1.75um piksel, lensa 27mm aperture f/2.4 (depth sensor)
  • Kamera depan 16 megapiksel fixed focus dengan sensor Samsung ISOCELL S5K3P9 1/3 inci 1um piksel, lensa aperture f/2.1, AI Beauty
  • Layar sentuh 2.5D berukuran 6,6 inci, dengan resolusi Full HD+ 2412 x 1080 piksel, kerapatan 400 ppi (pixel per inch), 120Hz refresh rate Ultra Smooth Display, panel IPS
  • Memori RAM 4GB atau 6GB, ROM 64GB atau 128GB, dilengkapi slot microSD max 256GB (dedicated slot)
  • WiFi, Bluetooth, port USB Type-C, USB OTG, GPS, dual SIM, fingerprint sensor (side mounted), port audio 3,5mm, AI Face Unlock
  • Dimensi 164.1 x 75.5 x 8.5 mm berat 194 gram
  • GSM / 3G HSDPA / 4G LTE
  • Baterai 5000mAh, non-removable, 18W Quick Charge
  • Warna Space Purple dan Space Black
Anda dapat membeli Realme 8i dengan harga lebih murah di Sini (Klik) atau di Shopee (Klik)

realme C25Y Andalkan Kamera AI 50MP dan Unisoc T610

Realme 8i dan Realme C25Y Resmi Meluncur di Indonesia, Ini Harga dan Spesifikasinya


realme C25Y adalah Seri C pertama dari realme yang membawa 50MP AI Triple Camera,  piksel tertinggi yang pernah ada dalam jajaran C series. Sebagai smartphone pertama di realme C Series yang menampilkan mode 50MP, realme C25Y menghadirkan pemotretan foto yang lebih jelas, memungkinkan pengguna untuk menghasilkan foto piksel besar hingga 8160*6144. 

Pengaturan tiga kamera dilengkapi dengan lensa B&W, lensa makro dan berbagai fitur fotografi lainnya dirancang untuk membantu kaum muda menangkap momen sehari-hari dan mempostingnya di media sosial.

Baca juga:Review Kamera Realme C25 Berkekuatan 48 Megapiksel

Sektor performa, realme C25Y sepenuhnya didukung oleh Unisoc T610 yang memiliki proses produksi 12nm yang dapat meningkatkan kinerja smartphone hingga 25% berkat desain arsitektur Arm DynamIQ yang terdiri dari dua core A75 1.8GHz dan enam core CPU A55 1.8GHz.  

GPU berkinerja tinggi Arm G52 3EE 2-Core meningkatkan pengalaman bermain game di realme C25Y. Unisoc T610 berkinerja lebih cepat di awal mengakses aplikasi. Aplikasi cold start mengacu pada keseluruhan proses, dengan mengklik ikon aplikasi lebih cepat tanpa harus mengulang proses buka Kembali dari awal.

Sektor baterai, konsumen dapat gunakan realme C25Y sepanjang hari tanpa henti berkat baterai mega 5000mAh dan Super Power Saving Mode dalam kondisi baterai lemah. 

Baterai mega-nya dapat bertahan hingga 48 hari dalam mode siaga, sementara Super Power Saving Mode dapat melakukan panggilan telepon 2 jam, lebih dari satu jam penggunaan WhatsApp sebelum pengguna harus kembali mengisi daya. Ketika baterai habis, pengisian cepat 18W akan membantu memulihkan daya untuk satu hari penuh penggunaan.

Selain baterai mega, seri realme C juga dikenal dengan layarnya yang besar. realme C25Y menawarkan layar 6,5 inci yang imersif dengan rasio layar-ke-bodi hingga 88,7% berkat desain mini-drop klasik. 

Dalam hal desain, realme C25Y mengadopsi desain estetika garis, yang memvisualisasikan estetika garis abstrak dan menghadirkan susunan "garis" serta "permukaan bertekstur" dengan metode desain. Di bagian belakang, terdapat pula sensor sidik jari cepat untuk opsi keamanan dan ada pula fitur pengenalan wajah.

Baca juga:Review Kamera Poco F3 Berkekuatan 48MP dengan Sensor Sony IMX582

Spesifikasi Realme C25Y

  • Sistem Operasi Android 11 dengan antarmuka Realme UI R Edition
  • Chipset Unisoc Tiger T610 dengan prosesor octa-core yang terdiri dari dual-core ARM Cortex-A75 1,8GHz dan hexa-core ARM Cortex-A55 1,8GHz
  • Grafis Mali-G52
  • Tiga kamera belakang, kamera utama 50 megapiksel, sensor Samsung ISOCELL JN1 1/2.76 inci 0.64um piksel, lensa 26mm aperture f/1.8, phase-detection autofokus, LED flash + 2 megapiksel dengan sensor 1/5 inci 1.75um piksel, lensa 27mm aperture f/2.4 (dedicated macro) + 2 megapiksel dengan sensor B/W 1/5 inci 1.75um piksel, lensa 27mm aperture f/2.4 (B/W retro)
  • Kamera depan 8 megapiksel fixed focus, sensor BSI 1/4 inci 1.12um piksel, lensa 26mm aperture f/2.0
  • Layar sentuh 6,5 inci 2.5D Mini-Drop dengan resolusi HD+ 720 x 1600 piksel, kerapatan 270 ppi (pixel per inch), 60Hz refresh rate, 16 juta warna, panel IPS
  • Memori RAM 4GB LPDDR4x, ROM 64GB, dilengkapi slot microSD (dedicated)
  • WiFi, Bluetooth, port microUSB, 3.5mm audio jack, FM Radio, GPS, Dual SIM, USB OTG, fingerprint sensor (back mounted)
  • GSM / 3G HSPA / 4G LTE
  • Dimensi 164.5 x 76 x 9.1 mm dengan berat 200gram
  • Baterai 5000mAh non-removable, fast charging 18W
  • Warna Glacier Blue dan Metal Gray
Anda dapat membeli Realme C25Y dengan harga lebih muraj di Sini (Klik) atau di Shopee (Klik)

Harga dan Ketersediaan Realme 8i dan Realme C25Y

Model & Warna

Varian

Harga

Info Penjualan

Bonus

realme 8i

Space Purple

Space Black

4GB+64GB

(Exclusive online)

Rp 2,499,000

Rp 2,399,000

Flash Sale 25 Nov 2021 10:00 WIB

Di Lazadaakulaku & realme.com

Kuota Indosat 90GB

6GB+128GB

Rp 2,999,000

Rp 2,899,000

realme C25Y

Glacier Blue

Metal Grey

4GB+64GB

Rp 2,099,000

Rp 1,999,000

Flash Sale 24 Nov 2021 18:00 WIB

Di Shopeeakulaku & realme.com

Kuota Indosat 90GB

Anda mungkin suka:Oppo Reno 5 Review: Paket Komplet dalam Bodi Tipis dan Ringkas

Post a Comment for "Realme 8i dan Realme C25Y Resmi Meluncur di Indonesia, Ini Harga dan Spesifikasinya"