Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Samsung Galaxy J2, Ponsel 4G LTE Bertenaga Exynos Masuk Indonesia

Harga Spesifikasi Samsung Galaxy J2 – Smartphone 4G LTE (Long Term Evolution) Samsung Galaxy J2 akhirnya secara resmi diluncurkan di Indonesia. Sebelumnya smartphone ini telah melenggang lebh dulu di pasar India. Operator CDMA (Code Division Multiple Access) Smartfren telah menggandeng Samsung untuk menghadirkan bundling dengan ponsel 4G Galaxy J2 ini. Penampilan atau desain fisik dari Galaxy J2 sedikit berbeda jika dibandingkan dengan seri Galaxy J1 Ace yang belum lama ini melenggang di pasar tanah air.



Salah satu keunggulan smartphone 4G LTE Galaxy J2 ini adalah sektor dapur pacu yang lebih powerful menurut Tuxlin News dengan mengandalkan prosesor quad-core ARM Cortex-A7 yang berlari dengan kecepatan 1,2GHz yang kemungkinan menggunakan chipset Samsung Exynos 3475 dengan memori RAM sebesar 1GB. Sisi grafis, smartphone ini mengandalkan sokongan GPU (Graphics Processing Unit) Mali-T720. Ponsel 4G LTE kelas menengah ini menjalankan sistem operasi Android 5.1.1 Lollipop dengan antarmuka TouchWiz UI Lite.

Samsung juga membekali Galaxy J2 ini dengan dukungan layar sentuh berukuran 4,7 inci berteknologi panel Super AMOLED kapasitif dengan resolusi qHD 960 x 540 piksel yang menawarkan kerapatan hingga 233 piksel per inci. Smartphone 4G ini dipersenjatai dengan baterai berkapasitas 2000mAh yang dinilai sudah memadai untuk mencukupi kebutuhan daya seharian.

Sisi kamera, ponsel ini bisa dikatakan di bawah rata-rata untuk kelas harga yang ditawarkan, yakni mengandalkan kamera belakang 5 megapiksel autofokus dengan aperture f/2.2 lengkap dengan LED flash. Kamera depan Galaxy J2 berkekuatan 2 megapiksel yang lumayan untuk foto selfie.

Galaxy J2 ini dibekali dengan memori internal atau ROM sebesar 8GB yang dilengkapi dengan slot microSD untuk ekspansi memori eksternal hingga maksimal 128GB. Smartphone ini tersedia dalam tiga varian warna, yakni White, Gold, dan Black.
Samsung Galaxy J2

Harga Samsung Galaxy J2

Harga ponsel 4G Samsung Galaxy J2 berdasarkan informasi resmi yang Tuxlin News terima adalah Rp 1.999.000 atau 2 juta lengkap dengan bundling operator Smartfren dengan bonus kuota 4,5GB. Harga yang ditawarkan smartphone 4G Galaxy J2 ini menurut Tuxlin News terlalu mahal.

Meliha spesifikasi yang diusungnya tak terlalu signifikan jika dibandingkan dengan Galaxy J1 Ace. Setidaknya ponsel ini dijual dengan harga Rp 1,6 juta mungkin malah lebih masuk akal. Tak diketahui apakah nanti ada varian non bundling Smartfren atau tidak.

Spesifikasi Samsung Galaxy J2

  • Sistem Operasi Android 5.1.1 Lollipop dengan antarmuka TouchWiz UI
  • Chipset Samsung Exynos 3475 dengan prosesor quad-core ARM Cortex-A7 1,3GHz
  • Grafis Mali-T720
  • Kamera belakang 5 megapiksel aperture f/2.2 autofokus, LED flash. Kamera depan 2 megapiksel
  • Layar 4,7 inci, dengan resolusi qHD 960 x 540 dengan kerapatan 234 piksel per inci, panel Super AMOLED
  • Memori RAM 1GB, Memori internal 8GB plus slot microSD maksimal 128GB
  • WiFi, Bluetooth, USB, 3.5mm audio jack, FM Radio, GPS
  • Mendukung jaringan GSM, 3G HSPA & 4G LTE
  • Dimensi 136.5 x 69 x 8.4 mm dengan berat -
  • Baterai 2000mAh
  • Warna White, Gold, Black
Anda mungkin suka:Unboxing Samsung Galaxy J1 Ace, Ponsel 4G LTE Murah