Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Harga Xiaomi Redmi 2 di Indonesia 1,6 Juta, Resmi Dirilis

Harga Xiaomi Redmi 2 di Indonesia – Sesuai prediksi Tuxlin Blog, smartphone Xiaomi Redmi 2 akhirnya secara resmi diluncurkan di Indonesia hari ini, 1 April 2015. Smartphone Xiaomi Redmi 2 ini mendukung jaringan 4G LTE dan membidik pasar entry-level. Jika melihat spesifikasi dan harga yang ditawarkan oleh Redmi 2 ini, Tuxlin yakin produk ini akan sukses seperti seri Redmi 1S yang merupakan pendahulunya. Xiaomi Redmi 2 ini menawarkan spesifikasi yang tidak jauh berbeda dengan Redmi 1S. Keunggulan utama smartphone ini adalah dukungan dual SIM yang mana keduanya telah mendukung jaringan 4G LTE. Sesuai dengan prediksi Tuxlin, Redmi 2 yang beredar di Indonesia adalah varian dengan memori RAM 1GB atau rilis awal. Sebenarnya banyak konsumen yang lebih tertarik dengan Xiaomi Redmi 2 versi RAM 2GB.


Tuxlin juga mencatat performa Xiaomi Redmi 2 ini mengandalkan sokongan chipset Qualcomm Snapdragon 410 yang didalamnya telah terintegrasi prosesor quad-core ARM Cortex-A53 64-bit dengan kecepatan 1,2GHz dan ditandemkan dengan memori RAM sebesar 1GB. Xiaomi Redmi 2 juga mengandalkan kamera belakang 8 megapiksel dan kamera depan 2 megapiksel. Xiaomi membekali Redmi 2 dengan layar sentuh IPS 4,7 inci dengan resolusi HD 1280 x 720 piksel dan menggunakan MIUI 6 yang berbasis Android 4.4 KitKat. Kehadiran smartphone ini akan menjadi pesaing tangguh bagi Lenovo A6000 dan K-Touch hexa.
Xiaomi Redmi 2
“Dibandingkan Redmi 1S, Xiaomi Redmi 2 memiliki spesifikasi yang lebih mumpuni dan dimensi yang lebih ramping. Harganya dijamin akan membuat konsumen di Indonesia tergiur,” kata Hugo Barra, VP Global Xiaomi.

Harga Xiaomi Redmi 2

Harga smartphone Xiaomi Redmi 2 di Indonesia adalah Rp 1.599.000 atau tepatnya Rp 1,6 juta. Smartphone ini mulai dijual di pasar tanah air pada 8 April 2015 mendatang melalui flash sale yang digelar oleh Lazada Indonesia. Tuxlin menilai smartphone ini sangat layak dipertimbangkan dengan harga yang cukup kompetitif.

Spesifikasi Xiaomi Redmi 2

  • Sistem Operasi Android 4.4 KitKat dengan antarmuka MIUI v6
  • Chipset Qualcomm Snapdragon 410 quad-core ARM Cortex-A53 64-bit 1,2GHz
  • Grafis Adreno 306
  • Kamera 8 megapiksel autofokus dilengkapi LED flash, aperture f/2.2, sensor OmniVision, dan lensa wide 28mm. Kamera depan 2 megapiksel.
  • Layar 4,7 inci, dengan resolusi HD 1280 x 720 pixels, kerapatan 312 ppi (pixel per inch), 16 juta warna, IPS panel, Dragon Trail Glass
  • Memori RAM 1GB, ROM 8GB
  • WiFi, Bluetooth, USB, 3.5mm audio jack, FM Radio, GPS, dual SIM, 4G LTE
  • GSM / 3G HSPA / 4G LTE
  • Dimensi 134 x 67.2 x 9.2 mm dengan berat 134 gram
  • Baterai 2200mAh
Anda mungkin suka:Review Mito Impact A10, Android One dengan Desain Berbeda

Post a Comment for "Harga Xiaomi Redmi 2 di Indonesia 1,6 Juta, Resmi Dirilis"