Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Lenovo S90 Sisley akan Masuk Indonesia? Ini Spesifikasinya

Lenovo S90 Sisley – Smartphone Lenovo S90 atau yang sering disebut dengan Sisley ini dipastikan akan masuk pasar Indonesia dalam waktu yang tak terlalu lama. Tuxlin Blog memperkirakan bahwa smartphone Lenovo S90 akan masuk Indonesia pada kuartal kedua tahun 2015 atau bahkan lebih awal lagi. Hal ini diperkuat dengan munculnya nama Lenovo S90-A yang diduga kuat adalah Sisley dis situs resmi Ditjen Postel dengan status Sertifikat Dicetak. Smartphone Lenovo S90 ini mengunggulkan sektor desain karena kabarnya smartphone ini didesain oleh desainer asal Perancis. Namun pada kenyataannya, smartphone Lenovo S90 Sisley ini justru terlihat sangat mirip dengan iPhone 6. Tak sedikit yang menyebut Lenovo Sisley ini sebagai kloning iPhone 6.


Terlepas dari desain elegan dan kontroversial, Lenovo S90 ini dibekali dengan spesifikasi kelas menengah. Vendor asal China ini memperkuat Lenovo S90 dengan layar sentuh cemerlang berteknologi Super AMOLED dengan resolusi HD 1280 x 720 piksel dan menjalankan sistem operasi Android 4.4 KitKat. Kinerja yang ditawarkan oleh Lenovo S90 juga cukup menjanjikan dengan dukungan chipset Qualcomm Snapdragon 410 yang didalamnya terdapat empat core prosesor ARM Cortex-A53 64-bit dengan kecepatan 1,2GHz dan dipadukan oleh memori RAM sebesar 2GB atau 1GB. Lenovo S90 akan tersedia dalam dua varian memori internal, yakni 16GB dan 32GB. tak diketahui varian mana yang akan dirilis di Indonesia.
Lenovo S90 Sisley

Rilis & Harga Lenovo S90 Sisley 


Sampai saat ini belum ada informasi resmi dari pihak Lenovo mengenai kapan smartphone S90 Sisley ini akan menyambangi pasar Indonesia. Harga smartphone Lenovo S90 Sisley di tanah air juga masih merupakan misteri. Diperkirakan, harga smartphone Lenovo S90 ini sekitar $240 atau Rp 3 juta-an mengacu pada harga smartphone ini di negara asalnya, Tiongkok.

Spesifikasi Lenovo S90 Sisley

  • Sistem Operasi Android 4.4 KitKat dengan antarmuka Lenovo Vibe UI
  • Chipset Qualcomm Snapdragon 410 MSM8916, quad-core ARM Cortex-A53 64-bit 1,2GHz
  • Grafis Adreno 306
  • Kamera belakang 13 megapiksel autofokus plus LED flash. Kamera depan 8 megapiksel autofokus, LED flash
  • Layar 5 inci, dengan resolusi HD 1280 x 720 Super AMOLED kapasitif, kerapatan 294 piksel per inci
  • Memori RAM 1GB, Memori internal 16GB tanpa slot microSD
  • WiFi, Bluetooth, USB, 3.5mm audio jack, FM Radio, GPS, 4G LTE, dual SIM
  • Triple Band GSM 850 / 900 / 1800 / 1900 3G 850 / 900 / 1900 / 2100 4G LTE
  • Dimensi 146 x 71.7 x 6.9 mm dengan berat 129 gram
  • Baterai 2300mAh
Anda mungkin suka:Akhirnya Ikut Pre-order Polytron Zap 5 Harga 1,1 Juta

Post a Comment for "Lenovo S90 Sisley akan Masuk Indonesia? Ini Spesifikasinya"