Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Coolpad Roar A110, Siap Hadang Oppo Joy 3

Harga Spesifikasi Coolpad Roar A110 – Belum lama ini smartphone Coolpad Roar A110 telah masuk pasar Indonesia dan membidik pasar entry-level. Ponsel ini hadir dengan desain yang tak jauh berbeda dengan smartphone Android lainnya, yakni mengandalkan sudut yang melengkung dan dibalut dengan casing berbahan polikarbonat. Berdasarkan informasi yang Tuxlin News terima, Roar A110 ini hanya tersedia satu varian warna saja, yakni hitam.


Tuxlin News juga mencatat Coolpad membekali ponsel ini dengan dengan layar sentuh berteknologi panel IPS (In-Plane Switching) yang berukuran 4,5 inci dengan resolusi FWVGA 854 x 480 piksel yang menawarkan kerapatan mencapai 218 piksel per inci. Smartphone 3G ini menggunakan sistem operasi Android 5.1 Lollipop dengan balutan antarmuka khas Coolpad, yakni Cool UI.

Kinerja yang ditawarkan oleh Coolpad Roar A110 menurut Tuxlin News relatif di bawah rata-rata untuk kelas harga yang ditawarkan karena hanya ditenagai oleh prosesor quad-core ARM Cortex-A7 dengan kecepatan 1,3GHz dengan chipset MediaTek MT6580 dan dipadukan dengan memori RAM sebesar 1GB, serta diperkuat grafis dari GPU (Graphics Processing Unit) Mali-400MP2.

Ponsel ini dibekali dengan memori internal atau ROM berkapasitas 8GB yang dapat diperluas melalui slot microSD, serta disokong oleh baterai berkapasitas 1800mAh untuk mercukupi kebutuhan dayanya.

Sisi kamera, Coolpad mempersenjatai seri Roar A110 ini dengan kamera utama berkekuatan 5 megapiksel yang dibenamkan fitur autofokus dan LED flash, serta dijejali dengan kamera depan berkekuatan 2 megapiksel yang cocok untuk foto selfie.
Coolpad Roar A110

Harga Coolpad Roar A110

Harga smartphone Coolpad Roar A110 terbaru di Indonesia berdasarkan informasi yang Tuxlin News dapatkan adalag Rp 1.349.000. Secara umum, Tuxlin menilai gaya pemasaran Coolpad ini mirip dengan Oppo, yakni menjual produk dengan harga yang cukup tinggi. Melihat spesifikasi yang ditawarkan, smartphone Roar A110 ini bisa dikatakan tidak istimewa dan kalah bersaing jika dibandingkan dengan Infinix Hot 2 yang tak lain adalah kompetitor terdekatnya.

Mungkin Coolpad Roar A110 lebih tepat disandingkan dengan Oppo Joy 3 dengan gaya pemasaran yang sama. Tuxlin enggan merekomendasikan dua brand tersebut, tetapi semua kembali pada selera dan kebutuhan masing-masing konsumen.

Spesifikasi Coolpad Roar A110

  • Sistem Operasi Android 5.1.1 Lollipop dengan antarmuka Cool UI 
  • Chipset MediaTek MT6580 dengan prosesor quad-core ARM Cortex-A7 dengan kecepatan 1,3GHz
  • Grafis Mali-400MP2
  • Kamera belakang 5 megapiksel autofocus, LED flash. Kamera depan 2 megapiksel 
  • Layar 4,5 inci, dengan resolusi FWVGA 480 x 854 pixels IPS panel, kerapatan 218 ppi
  • Memori RAM 1GB, ROM 8GB, slot micro SD hingga maksimal 32GB.
  • WiFi, Bluetooth, USB, 3.5mm audio jack, FM Radio, GPS, Dual SIM,
  • GSM / 3G HSPA
  • Dimensi 133 x 65.4 x 9 mm
  • Baterai 1800mAh
  • Warna Black
Anda mungkin suka:Samsung Galaxy J3 Diluncurkan, Smartphone 4G LTE dengan Layar Super AMOLED