Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Huawei Ascend Y540 Resmi Dirilis, Ini Harga & Spesifikasinya

Huawei Ascend Y540 – Smartphone Huawei Ascend Y540 ternyata sudah mulai dipasarkan di Eropa sebagai penerus dari Ascend Y530. Ini memang agak aneh karena sebelumnya Huawei belum memperkenalkan Ascend Y540 secara resmi tetapi barangnya sudah dipasarkan. Berdasarkan informasi yang diterima Tuxlin Blog, spesifikasi yang diusung oleh Ascend Y540 ini tak jauh berbeda dengan Ascend Y530. Huawei membekali smartphone ini dengan kapasitas memori RAM yang lebih besar, yakni 1GB. Dapur pacu smartphone Ascend Y540 juga kian gegas berkat sokongan chipset MediaTek MT6572 yang di dalamnya mengusung prosesor quad-core ARM Cortex-A7 yang berlari dengan kecepatan 1,3GHz.


Smartphone Ascend Y540 ini dibekali dengan layar sentuh jenis TFT kapasitif yang disematkan resolusi FWVGA 854 x 480 piksel dengan keraparan layar mencapai 218 piksel per inci. Sisi kamera, Ascend Y540 masih setara dengan pendahulunya yang mengandalkan kamera belakang berkekuatan 5 megapiksel dan didukung kamera depan 0,3 megapiksel. Tak lupa sebuah LED flash disematkan di bagian belakang. Tuxlin juga menerima informasi bahwa smartphone Ascend Y540 ini didukung oleh memori internal berkapasitas 4GB yang masih dapat diperluas melalui slot microSD. Smartphone murah ini didukung baterai berkapasitas 1950mAh.
Huawei Ascend Y540

Harga Huawei Ascend Y540

Harga smartphone Huawei Ascend Y540 terbaru saat ini adalah 110 euro atau sekitar Rp 1,6 juta di Eropa. Harga ini memang terdengar terlalu mahal, tetapi memang rata-rata harga di Eropa lebih mahal. Belum ada informasi mengenai kapan smartphone Ascend Y540 ini akan diluncurkan di Indonesia.

Spesifikasi Huawei Ascend Y540

  • Sistem Operasi Android 4.4.4 KitKat dengan antarmuka Simple UI
  • Chipset MediaTek MT6572 dengan prosesor dual-core ARM Cortex-A7 1,3GHz
  • Grafis Mali-400
  • Kamera belakang 5 megapiksel, LED flash. Kamera depan 0,3 megapiksel 
  • Layar 4,5 inci, dengan resolusi FWVGA 480 x 854 dengan kerapatan 218 piksel per inci
  • Memori RAM 1GB, Memori internal 4GB plus slot microSD maksimal 32GB
  • WiFi, Bluetooth, USB, 3.5mm audio jack, FM Radio, GPS
  • Mendukung jaringan GSM & 3G HSPA 
  • Dimensi 134.2 x 67 x 10.3 mm
  • Baterai 1950mAh
Anda mungkin suka:Review Polytron Zap 5, Android 4G Termurah di Indonesia