Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Harga Evercoss A5P Terbaru Januari 2015

Harga Evercoss A5P - Evercoss A5P adalah smartphone kelas bawah terbaru yang diluncurkan bersama dua tipe lainnya, yakni A5T dan A33A. Smartphone Evercoss A5P ini hadir dengan desain yang mirip dengan Samsung Galaxy Young generasi pertama yang cenderung membulat dengan balutan casing plastik berwarna putih. Spesifikasi yang ditawarkan oleh smartphone Evercoss A5P ini sama sekali tak istimewa, tetapi hal ini wajar mengingat harga yang ditawarkan juga sangat murah. Evercoss A5P disebut-sebut sebagai pesaing SPC S5 Phoenix ini hanya dibekali dengan layar sentuh TFT kapasitif berukuran 3,5 inci dengan resolusi 320 x 480 piksel, cukup terbatas memang. Beruntung, Evercoss A5P didukung oleh OS Android 4.4 KitKat.


Kemampuan Evercoss A5P sebagai smartphone murah juga terbatas karena hanya mengandalkan sokongan prosesor dual-core berkecepatan 1GHz yang dipadukan dengan memori RAM berkapasitas kecil, yakni 256MB saja. Memori internal Evercoss A5P juga sangat terbatas, yakni hanya 512MB saja. Untungnya Evercoss A5P ini dibekali dengan slot microSD untuk ekspansi memori eksternal. Kekurangan Evercoss A5P yang cukup fatal adalah tidak mendukung jaringan 3G HSPA. Smartphone Evercoss A5P ini dibekali dengan dukungan 3G HSDPA. Evercoss A5P didukung oleh kamera depan berkekuatan 1,3 megapiksel dan kamera belakang berkekuatan 2 megapiksel yang dilengkapi dengan LED flash.
Evercoss A5P

Harga Evercoss A5P


Harga smartphone Evercoss A5P terbaru Januari 2015 di Indonesia adalah Rp 460.000 berdasarkan keterangan dari toko online Tokopedia (20/01/2015). Berdasarkan spesifikasi yang ditawarkan, smartphone Evercoss A5P ini akan sulit bersaing melawan SPC S5 Phoenix yang notabene pesaing terdekatnya yang menawarkan spesifikasi yang lebih tinggi.

Spesifikasi Evercoss A5P

  • Sistem Operasi Android 4.4 KitKat
  • Chipset MediaTek MT6572 dengan prosesor dual-core ARM Cortex-A7 dengan kecepatan 1GHz
  • Grafis Mali-400MP2
  • Kamera belakang 2 megapiksel fixed focus, LED flash. Kamera depan 1,3 megapiksel fixed focus
  • Layar 3,5 inci, dengan resolusi HVGA 320 x 480 pixels, kerapatan 165 ppi (pixel per inch), TFT kapasitif 
  • Memori RAM 256MB, ROM 512B , slot micro SD hingga maksimal 32GB.
  • WiFi, Bluetooth, USB, 3.5mm audio jack, FM Radio, GPS, Dual SIM
  • GSM / 3G HSDPA
  • Dimensi 116.8 mm x 61.8 mm x 11.5 mm dengan berat 110 gram 
  • Baterai 1200mAh
Anda mungkin suka:Xiaomi Mi Note Pro Diperkenalkan dengan Layar Quad HD & RAM 4GB, Harga 6,6 Juta